Untuk anda yang baru menikah agar tidak terjadi hal yang hambar dalam kehidupan rumah tangga anda sebaiknya anda perlu menghindari beberapa hal berikut ini:
Diskusikan segala hal kepada keluarga
Walaupun dua keluarga sudah menyatu, bukan berarti Anda kemudian menceritakan semua masalah pernikahan pada orangtua. Campur tangan anggota keluarga kadang malah bisa menyusahkan Anda dan pasangan.
Jika Anda mendikusikan suatu masalah kepada keluarga atau minta opini mereka, justru bisa membuat pasangan merasa malu dan akhirnya menyebabkan kehidupan pernikahan Anda terganggu. Jadi memang lebih baik menyelesaikan masalah Anda berdua tanpa harus melibatkan orang lain.
Masih prioritaskan teman
Menikmati waktu sendiri bersama teman, memang tidak apa-apa, tapi bukan berarti Anda terus-terusan memprioritaskan teman di atas pasangan. Anda harus ingat bahwa kehidupan Anda sudah berbeda dengan masa lajang dulu dan kini, keluarga adalah prioritas utama Anda.
Si anak mama
Ini adalah kesalahan yang biasa dilakukan oleh para pria, terutama bagi mereka yang sangat dekat dengan ibunya. Banyak pasangan yang bertengkar setelah menikah, ketika sang ibu mertua sering ikut campur bahkan mendominasi anaknya. Seorang pria yang dijuluki ‘si anak mama’ ini biasanya hanya percaya pada perkataan ibunya, padahal istrinya juga ingin didengar.
Tidak menghargai pasangan
Setiap pasangan harus bisa saling menghargai dan memperlakukan satu sama lain dengan sama. Ini artinya tidak ada satu orang yang mendominasi, sementara yang lain merasa direndahkan.
Kurang keintiman
Satu lagi kecenderungan orang yang sudah menikah adalah kesulitan untuk menjaga kehidupan seksual secara aktif. Padahal Anda harus bisa menikmati saat-saat intim bersama pasangan untuk tetap memiliki kehidupan pernikahan yang bahagia.
Egois
Kesalahan umum ini biasa dijumpai oleh pasangan yang baru menikah, karena mereka sebelumnya terbiasa hidup sendiri. Sekarang ketika Anda sudah menikah, maka mulailah pikirkan tentang pasangan, jangan hanya diri sendiri.
Demikian perihal yang harus di hindari dalam kehidupan rumah tangga baru anda semoga bermanfaat , temukan info menarik tentang Tata Rias Pengantin
Temikan artikel terkait: Tips Menjaga Hubungan Intim Tetap Harmonis
Home »Unlabelled » Hal Ini Harus Dihindari Pasutri Baru
{ 0 komentar... Views All / Send Comment! }
Posting Komentar